Prodi Rekam Medis Univet Bantara Kembali Raih Prestasi Pada Lomba Desain Poster Digital

Sukoharjo – Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo kembali berhasil meraih prestasi yang membanggakan. Mahasiswa Program Studi Rekam Medis dan Informasi Kesehatan, Anisah Artian Mei Untari (20), meraih prestasi gemilang untuk kesekian kalinya pada lomba desain poster digital. Kali ini, Anisah berhasil menyabet Juara 1 dalam Lomba Poster Digital Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) yang diselenggarakan oleh Bea Cukai Surakarta bekerja sama dengan Humas Kabupaten Wonogiri.

Kegiatan yang digelar Pemkab Wonogiri itu sekaligus media sosialisasi DBHCHT. Lomba tersebut diselenggarakan pada 27 Juni – 10 Agustus 2022 yang diikuti oleh 55 peserta dari eks Karesidenan Surakarta.

Sebelum diumumkan menjadi juara 1 pada 19 Agustus di Ruang Kahyangan Kompleks Setda Kabupaten Wonogiri, Anisah mengaku tidak menyangka akan menjadi pemenang. “Tidak berharap menang, karena desain dari peserta yang lain sangat menarik dan keahliannya mumpuni sekali. Saya hanya mencoba dan berusaha membuat yang terbaik dan Alhamdulillah menang”, ungkapnya.

Ditemui pada lokasi terpisah, Ketua Prodi D3 RMIK Univet Bantara Prita Devy Igiany, S.Kep., M.P.H mengungkapkan “saat ini perkembangan dunia digital tidak bisa dihindarkan. Kebutuhan pasar akan konten sosial media yang kreatif dan menarik bisa menjadi salah satu peluang bisnis baru bagi mahasiswa maupun fresh graduate. Kalau di Prodi D3 RMIK memang sudah kami siapkan mata kuliah terkait Design and Creative Content, jadi lulusan kami memiliki keahlian lain di luar kompetensi sebagai perekam medis.”

 

Copyright © 2022 - UNIVET BANTARA